Peran Fisioterapi Dalam Upaya Pemberian Edukasi Terkait Pencegahan Cervical Root Syndrome Pada Pekerja UMKM Keripik Tempe Bu Nurdjanah

Authors

  • Az Zahra Qurrota A'yun Program Studi Fisioterapi, Universitas Muhammadiyah Malang, Indonesia
  • Nungki Marlian Yuliadarwati Program Studi Fisioterapi, Universitas Muhammadiyah Malang, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.55681/swarna.v3i6.1349

Keywords:

Cervical Root Syndrome, Fisioterapi, Peregangan, Penyuluhan

Abstract

Cervical Root Syndrome (CRS) adalah sebuah keadaan medis yang muncul karena adanya tekanan pada akar saraf di daerah leher. Faktor penyebab terjadinya nyeri servical adalah proses inflamasi, trauma, osteoarthritis, spasme, gangguan nyeri myofascial dan gangguan proses degenerasi. CRS dapat mengakibatkan nyeri menjalar, gangguan motorik, refleks ataupun gangguan sensorik seperti parestesia yang dipicu oleh postur yang buruk atau gerakan pada leher yang tiba-tiba. Tujuan dari penyuluhan ini untuk memberikan edukasi kepada para pekerja UMKM Keripik Tempe Bu Nurdjanah tentang Penyuluhan dan Pendampingan Penanganan Gangguan Gerak Akibat Cervical Root Syndrome mengenai definisi, tanda dan gejala, faktor risiko, sikap ergonomi dalam bekerja serta penanganan cedera. Metode yang digunakan dengan memberikan Penyuluhan dan Pendampingan Penanganan Gangguan Gerak Akibat Cervical Root Syndrome dengan menggunakan media leaflet dan pelaksanaan wawancara pre-test dan post-test berupa pertanyaan kepada para pekerja guna mengukur keefektifa dari penyuluhan yang diberikan. Hasil dari penyuluhan terdapat peningkatan pengetahuan dan wawasan para pekerja mengenai kesehatan dan keselamatan kerja pada sikap posisi tubuh yang baik ketika bekerja dan cara penanganan ketika terjadinya nyeri leher akibat cervical root syndrome.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anggraini, A., Cici, and Rahmi Windhy Astari. 2021. “Efektivitas Wrist Stretching, Tendon and Nerve Gliding Exercise Dalam Menurunkan Nyeri Dan Meningkatkan Fungsional Wrist Pada Kasus Carpal Tunnel Syndrome.” Jurnal Health Sains 2(1):1–13.

Boyles, Robert, Andrew Didricksen, Justin Higa, and Daniel Kobayashi. 2019. “Manual Therapy and Exercise in Treatment of a Patient with Cervical Radiculopathy.” Orthopaedic Physical Therapy Practice 31(1):18–23.

Indonesia, Kementrian Kesehatn Republik. 2015. “Standar Pelayanan Fisioterapi.” Kementrian Kesehatan Republik Indonesia 151(september 2016):10–17. doi: 10.1145/3132847.3132886.

Kang, Kyung Chung, Hee Sung Lee, and Jung Hee Lee. 2020. “Cervical Radiculopathy Focus on Characteristics and Differential Diagnosis.” Asian Spine Journal 14(6):921–30. doi: 10.31616/ASJ.2020.0647.

Leluni, Kristina Novita, Ninuk Kusumawati, Fitri Gunawati, and Ni Made Risna. 2023. “Pencegahan Dan Penanganan Nyeri Leher Pada Siswa/I Sman 6 Banjarmasin.” SWARNA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat 2(7):807–11. doi: 10.55681/swarna.v2i7.763.

Pratiwi, Reka Canda, Zidni Immanurrohmah Lubis, and Enis Retnowati. 2023. “Upaya Fisioterapi Dalam Promosi Kesehatan Hipertensi Pulmonal Pada Komunitas Lansia Di Posyandu Teratai Putih RW 02 Pandanwangi.” Jurnal Inovasi Pengabdian Dan Pemberdayaan Masyarakat 3(2):615–20. doi: 10.54082/jippm.197.

Wahyu, Afrianti, and Rahajeng Mellytria Noor Subagyo. 2023. “Pengaruh Deep Neck Muscle Exercise Terhadap Penurunan Nyeri Pada Penderita Neck Pain.” Physiotherapy Health Science (PhysioHS) 5(1):58–65. doi: 10.22219/physiohs.v5i1.26086.

Winangen, Mellindya Dinanda, Safun Rahmanto, and Yuli Rakhmawati. 2023. “Kegiatan Penyuluhan Fisioterapi Mengenai Neck Pain Pada Pekerja Keripik Tempe Sanan Kecamatan Belimbing Kota Malang Provinsi Jawa Timur.” Jurnal Inovasi Pengabdian Dan Pemberdayaan Masyarakat 3(2):501–6. doi: 10.54082/jippm.166.

Downloads

Published

2024-06-16

How to Cite

A’yun, A. Z. Q., & Yuliadarwati, N. M. (2024). Peran Fisioterapi Dalam Upaya Pemberian Edukasi Terkait Pencegahan Cervical Root Syndrome Pada Pekerja UMKM Keripik Tempe Bu Nurdjanah. SWARNA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(6), 467–472. https://doi.org/10.55681/swarna.v3i6.1349