MINAT MASYARAKAT DESA MENJADI ANGGOTA KOPERASI: PERAN KEPERCAYAAN DAN KUALITAS PELAYANAN
DOI:
https://doi.org/10.55681/economina.v1i3.145Keywords:
Kepercayaan, Kualitas Pelayanan, Minat MasyarakatAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepercayaan dan kualitas pelayanan terhadap minat masyarakat menjadi anggota koperasi. Penelitian ini dilakukan pada Koperasi Tani Mertanadi di Desa Pelaga, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung. Metode penentuan sampel menggunakan non random sampling, dengan teknik pengumpulan data melakukan wawancara, kuesioner, observasi dan dokumentasi. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 55 responden. Kuesioner tersebut kemudian ditabulasi dan diuji validitas dan reliabilitas. Uji asumsi klasik dilakukan setelah data memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Selanjutnya data dianalisis menggunakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial kepercayaan dan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat masyarakat menjadi anggota koperasi pada Koperasi Tani Mertanadi di Desa Pelaga. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa secara simultan kepercayaan dan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat masyarakat menjadi anggota koperasi pada Koperasi Tani Mertanadi di Desa Pelaga.
Downloads
References
Aptaguna, A dan Pitaloka E. 2016. The Effect off Service Quality and Price on Purchase Intention of GO-JEK. Jurnal Widyakala. Vol. 3, 49-56.
Dyer, W.W. 2010. The Power Of Intention. Hay House, Inc.
Ghozali, Imam. 2011. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS. Semarang: Badan Peneribit Universitas Diponogoro.
Kotler, Philip dan Kevin Lane Keller. 2012. Manajemen Pemasaran. Edisi 12. Jakarta: Erlanga.
Morgan, R.W. and Hunt S.D. 2004. The Commitment Trust Theory of Relationship Marketing. Journal of Marketing, Vol. 58 (3) No. 20.
Risal, Tautia dan Austin Plexander. 2019. Pengaruh Persepsi bagi hasil, Promosi dan Kualitas Pelayanan terhadap Minat Penggunaan Jasa Perbankan Syariah Tabungan Mudharabah pada mahasiswa Universitas Potensi Utama. Jurnal Samudra Ekonomika, Vol. 3 No. 2
Rizkulillah, Cahya Amalia, Happy Sista Devy dan Versiandika Yudha Pratama. 2022. Kualitas Pelayanan, Kualitas Produk, Citra Perusahaan dan Promosi Dalam Mempengaruhi Minat Menabung Anggota Koperasi. Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen dan Kewirausahaan. Vol. 2 No. 1.
Rozi, Ahmad Fathur dan Nasikan. 2020. Pengaruh Kualitas Pelayanan, Citra Merek dan Kepercayaan Terhadap minat beli Online Produk Batik Tulis Mutiara Sendang Lamongan. Jurnal Studi Manajemen dan Bisnis, Vol. 7 No. 2.
Sugiyono. 2012. Statistik Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.
Tjiptono, Fandy. 2015. Strategi Pemasaran Edisi kedua. Yogyakarta: Penerbit Andi.
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 1992 Tentang Perkoprasian. Bandung: Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah, UPTD Balai Pelatihan Tentang Koperasi dan Usaha Kecil Menengah, Pemerintahan Jawa Barat.