PENGEMBANGAN PRODUK DAN PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN PENDAPATAN “IBU YATIM BERDAYA”
DOI:
https://doi.org/10.55681/swarna.v2i12.1104Keywords:
Peningkatan Kesejahteraan, Pengabdian Masyarakat, Yatim BerdayaAbstract
“Ibu Yatim Berdaya” (IYB) merupakan program pemberdayaan ibu-ibu tangguh yang suaminya meninggal, memiliki anak, dan mempunyai keahlian yang dapat dijadikan usaha mandiri. Program IYB merupakan program dari organisasi kemanusiaan ASHPEN. Keterbatasan ASHPEN dalam pembinaan terhadap IYB, mendorong terlaksananya program pengabdian masyarakat. Masalah yang mendasar adalah kurangnya modal usaha dan peralatan untuk meningkatkan produksi, serta pemasaran yang kurang efektif. Karena itu program pengabdian masyarakat yang dilaksanakan adalah menambah modal usaha dan menambah alat produksi, serta strategi untuk meningkatkan pemasaran sehingga pendapatan akan meningkat. Kegiatan dilaksanakan dengan pengembangan produk dan pemasaran. Dari kegiatan yang dilaksanakan dapat diambil kesimpulan bahwasanya pengembangan produk dari masing-masing pelaku usaha, khususnya kemasan dari produk makanan dan minuman dan meningkatkan pemasaran dengan produk yang berkualitas, dapat meningkatkan omset dari usaha yang dilakukan oleh “Ibu Yatim Berdaya”, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga.
Downloads
References
Ahmadi, F., Sunyoto, S. & Ardiansari, A. (2018). Pengaruh perdagangan online terhadap perilaku masyarakat Kota Semarang. J. Riptek, I (2): 107–118.
Cahya, A.D., Aminah, A., Rinaja, A.F. & Adelin, N. (2021). Pengaruh penjualan online di masa pademi Covid-19 terhadap UMKM menggunakan metode wawancara. JESYA J. Ekon. Ekon. Syariah, 4 (2): 857–863.
Destiani, T., Zainuddin, M.Z., & Manan, L.O.A. (2020). Pengaruh penjualan secara online terhadap minat beli masyarakat Kota Kendari. Sultra J. Econ. Bus., 1 (1): 1–13.
Hamid E.S. & Susilo, Y.S. (2011) Strategi pengembangan usaha mikro kecil dan menengah di propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. J. Ekon. Pembang., 12 (1): 45–55.
Hendarwan, D. (2018). Menumbuhkan jiwa, perilaku dan nilai kewirausahaan dalam meningkatkan kemandirian bisnis. Manag. Business, Account., 17 (2): 59–68.
Ismiwati, B. & Septiana, N.K. (2022) Analisis tingkat pendapatan dan kesejahteraan rumah tangga nelayan di Desa Batulayar Kecamatan Batulayar Kabupaten Lombok Barat. EKONOBIS, 8: 1116–1132.
Kara, A. (2016). Pengaruh promosi penjualan pakaian online shop Elevenia di BBM grup terhadap minat beli mahasiswi. JISIP J. Ilmu Sos. dan Ilmu Polit., 5 (1): 44–49.
Mulia, R.A. & Saputra, N. (2020). Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi kesejahteraan masyarakat Kota Padang. J. El-Riyasah, 11 (1): 67–83.
Mulja, V.F. & Sembel, J.S. (2021). Peningkatkan kemandirian usaha para pelaku UMKM melalui perilaku kewirausahaan. Feed. J. Hum. Resour., 1 (2): 84–95.
Putra, A.S. & Astuti, H. (2021). Pengaruh layanan penjualan online terhadap keputusan pembelian konsumen. J. Ekon. Manaj. dan Sos., 4 (2): 49–60.
Sovania, E. & Selliamanik, I. (2019). Pengaruh promosi media situs jual beli online terhadap peningkatan penjualan produk UKM. J. Appl. Bus. Econ., 5 (4): 262–273.
Statistik-Indonesia. (2022). Indikator Kesejahteraan Rakyat 2022. BPS-Statistics Indonesia.
Utaminingsih N.L.A. & Suwendra, I.W. (2022). Pengaruh pendapatan dan jumlah anggota keluarga terhadap kesejahteraan keluarga di Kelurahan Karangasem. EKUITAS J. Pendidik. Ekon., vol. 10, no. 2, pp. 256–263, 2022.
Wahbi, A.A., Syahrudi, N. & Ariwibowo, P. (2020). Pengaruh pendapatan terhadap kesejahteraan keluarga pada industri konveksi di Kampung Bulak Timur Depok Jawa Barat. J. Ilmu Manaj. dan Akunt., 8 (1): 52–60.
Wulansari, D.A. (2015). Pengaruh penjualan online terhadap omzet penjualan Butik Zieta Desa Sewulan Kecamatan Dagangan Kabupaten Madiun. Equilib. J. Ilm. Ekon. dan Pembelajarannya, 3 (2): 134–143.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 SWARNA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.